Toko Pecah Belah di Balimester Terbakar
Sebuah toko barang pecah belah di RT 05/06 Balimester, Jatinegara, Jakarta Timur, ludes terbakar. Diduga, kebakaran disebabkan korsleting listrik.
Awalnya ada asap hitam tebal di atas toko. Tak lama kemudian api membesar dan membakar toko tersebut
Musarim (56), seorang saksi yang juga pedagang pakaian di Pasar Balimester menyebutkan, Toko Saudaran yang terbakar saat kejadian sekitar pukul 17.45 sudah tutup. Saat melihat kepulan asap, dirinya tengah bersiap menutup toko miliknya.
"Awalnya ada asap hitam tebal di atas toko. Tak lama kemudian api membesar dan membakar toko tersebut," ujarnya, Kamis (24/3).
2 Bangunan di Pegangsaan Dua TerbakarDeny (52), pemilik Toko Saudara yang terbakar mengaku, sejak pukul 17.00 tokonya sudah tutup. Ia sendiri sudah pulang dan aliran listrik dimatikan dari meteran listrik. Ia juga heran toko berukuran sekitar 5x8 meter persegi ini terbakar.
"Padahal tadi semua listrik sudah saya matikan. Kelihatannya sih kebakaran dari atas dulu," katanya.
Kasi Operasi Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur, Gatot Sulaiman menduga kebakaran dipicu korsleting listrik. Dipastikannya, tidak ada korban jiwa maupun luka berat. Sedangkan jumlah kerugian diperkirakan lebih dari Rp 100 juta.
"Ada 25 unit mobil pemadam dikerahkan. Api bisa kita kuasai sekitar 40 menit setelah kejadian dan masih dilakukan pendinginan," tandasnya.